jika dihitung menurut kalender masehi minggu ini adalah minggu ke-2 bulan april 2014, dimana pada minggu ini juga ada beberapa kejadian menarik yang perlu anda ketahui dan berkesan bagi saya secara pribadi, untuk itu saya akan menjabarkan satu per satu kejadian yang menarik yang saya alami. dimulai dari kejadian atau event yang luas dimana dinegara tercinta indonesia dilaksanakan pesta pemilu serentak diseluruh penjuru nusantara ini yang 5 tahun sekali yang bertujuan untuk menentukan wakil rakyat di DPR, DPR dan DPD dan menurut kabar yang beredar jumlah golput untuk pemilu kali ini berkurang.
untuk kejadian lingkup yang lebih kecil untuk minggu ini yaitu dilaksanakannya juga UTS (ujian Tengah Semester) di ITS (institute Teknologi Sepuluh November) yang baru saya rasakan kembali setelah vacuum dari keanggotaan kemeriahan UTS selama kurang lebih 3 tahun. yang menarik dari UTS kali ini ada beberapa mata kuliah yang tidak melaksanakan UTS seperti mata kuliah Pengenalan Bidang Riset. tapi dari kesemua UTS yang dilaksanakan ada satu UTS yang menarik yaitu ketika menjalani UTS pada mata kuliah Topik Khusus Multimedia. yang unik dari UTS itu jika dilihat dari waktunya yg dilaksanakan diluar jam kuliah pada yaitu pada jam 19.00 - 20.40 WIB serta dilakukan pada tanggal 9 april 2014. untuk media yang digunakan juga menggunakan media intenet dengan memanfaatkan fasilitas yang telah disediakan oleh Facebook dalam hal memposting soal dan mengumpulkan jawabannya dalam format PDF, hal ini dilakukan karna ujian bersifat terbuka.
karna UTS nya dapat dikerjakan diluar kampus maka saya mengerjakan dikamar asrama yang alhamdulillah asrama saya telah difasilitasi layanan internet dari first media, sebelum mengerjakan saya mengisi amunisi tenaga terlebih dahulu dengan makan malam lebih awal dari biasanya adapun untuk proses pengerjaannya ada suatu yang membuat saya agak sedikit kesal dimana pada proses pengerjaannya sich lumayan lancar walaupun jika dilihat waktu yang diberikan sangat mepet untuk 100 menit dalam mengerjakan soal yang berisikan 6 soal tersebut, maka hal ini sangat bergantung pada kestabilan internet yang digunakan dalam proses mencari dan memposting jawaban. ketika waktu menunjukkan kurang dari 10 menit alhamdulillah saya telah menyelesaikan soal UTS tersebut, akan tetapi masalah itu belum selesai ketika proses pengupload file PDF yang merupakan jawaban UTS yang saya kerjakan, secara mendadak internet di asrama saya putus secara tiba - tiba, dengan sedikit agak bingung ada teman diasrama menyarankan untuk mencari hotspot diluar asrama. dan akhirnya saya putuhkan untuk ke cafe kedai27 yang mempunyai fasilitas hotspot wifi untuk mengupload jawaban UTS, dan hasil akhirnya saya telah mengumpulkan jawaban sekitar 15 menit serta mengeluarkan ongkos biaya minum hot chololate di cafe tersebut sebesar 7 ribu rupiah.. hedeh...
tapi satu hal yang menarik dikejadian minggu ini untuk saya pribadi yaitu bertambahnya kebocoran kamar yang saya huni di asrama, karna posisi kamar yang didiami berada dilantai 2 dan sebelumnya sich kamar sedang bocor tapi tidak separah kali ini, hal tersebut terjadi karena ketika siang hari dimana surabaya sedang mengalami masa transisi dari musim hujan ke musim kemarau serta ada musim baru yang muncul disekitar asrama saya yaitu musim layang - layang. pada saat itu juga musim cuaca disurabaya lumayan panas baik siang ataupun malam hari. ketika saat melakukan tidur siang ada bunyi diatas genteng kamar saya seperti bunyi jejak kaki, ternyata ada anak kecil yang naik ke genteng di atas kamar saya, pertama saya tidak merasa terusik dengan kejadian itu tapi ketika hujan turun deras akhir - akhir minggu ini entah kenapa bocor yang terjadi lebih banyak dari biasanya yang mengakibatkan seluruh kamar banjir karna kurangnya persiapan siaga hujan dikamar.
gambar kamar sedang kebocoran
Tidak ada komentar:
Posting Komentar